Skip to main content

Sebelum Nonton Film The Matrix Resurrections

sebelum+nonton+film+the+matrix+resurrections

Tentu masih ingat film trilogi The Matrix, manusia bisa berubah wujud, 
melompat dari gedung ke gedung seperti terbang, baku hantam tapi tak berdarah-darah, bahkan menahan peluru dengan kibasan tangan.   Lalu kita juga bisa melihat mahluk-mahluk aneh seperti gurita terbuat dari besi, sebuah mesin sadis yang tak punya perasaan memburu manusia. Hampir saja kita percaya bahwa itu semua terjadi di alam nyata. Padahal itulah yang dikehendaki mesin pembunuh, manusia hidup di alam virtual komputer dan terlepas dari kenyataannya.

sebelum  nonton film the matrix resurrections

Mesin itu awalnya adalah sebuah program terkenal bernama matrix. Sebuah program yang dirancang manusia untuk membantu menyelesaikan segala urusannya yang rumit, sehingga direkayasa untuk bisa berpikir dan melakukan tindakan sendiri. Tentu saja dia menjadi sebuah raksasa data yang kemudian mampu mengambil keputusan sendiri untuk menyelesaikan masalah manusia.

Mesin itu akhirnya mau mengambil seluruh urusan manusia, membuat manusia nikmat hanya hidup di alam virtual komputer tanpa raga yang sesungguhnya. Penghancuran alam nyata menjadi target mesin dan tentu saja pemusnahan manusia. Kengerian itu dilawan sekelompok manusia sampai mereka putus asa dan mengharapkan adanya orang terpilih yang bisa menolong mereka.

sebelum+nonton+film+the+matrix+resurrections

Orang itu dikenal 
di alam virtual komputer dengan sebutan Neo,  seorang hacker yang punya bisnis data. Neo sendiri tidak sadar kalau dirinya sedang berada di dunia virtual komputer. Sampai kelompok perlawanan manusia menghubungi dan menyadarkannya untuk menyelamatkan manusia dari kemusnahan. Kelompok perlawanan ini membangunkan Neo dari alam virtual komputer dan mengajaknya melawan mesin pemusnah di alam virtual komputer.

Sampai disini logika kita sudah digiring untuk menikmati film trilogi itu tanpa protes kenapa manusia bisa melakukan tindakan ajaib seperti mujizat. Hingga kita bisa asik nonton film ini tanpa dibantah oleh logika kita sendiri. Semua instrumen yang ada dalam diri kita menjadi fokus terhibur.

Nonton film Trilogi ini memang harus sedikit paham bahasa komputer. Tidak heran kalau film ini awalnya hanya diinginkan menjadi trilogi oleh  sang sutradara nya sendiri Wachoswsky bersaudara, Andy dan Larry. Tapi ketika film pertamanya di tahun 1999 sukses menghasilkan 171 juta dolar di Amerika dan 456 juta dolar di seluruh dunia baru kemudian dibuat lanjutannya, yaitu: The Matrix Reloaded dan the Matrix Revolution yang rillis di tahun yang sama 2003.

The Matrix sebuah gambaran metaverse yang mulai diributkan di tahun 2022 ini. Film susulannya the Matrix Resurrections yang dibuat 18 tahun kemudian, rillis di tahun 2021. Film matrix yang terakhir ini seakan menegaskan manusia bisa menikmati interaksinya dengan kehidupan tanpa kenyataan. Bahkan dia bisa tidak sadar kalau dirinya sudah tidak nyata lagi, tapi hidup di alam virtual komputer. 




Comments

  1. Keren Abah ulasannya jadi bikin pengen cepet ke XXI ...👍🤩

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Film Jonh Carter: Perang Membuat Manusia Jadi Bodoh

Film ini berlatar belakang New York di tahun 1881 .  Kapten John Carter kaveleri pertama Virginia, pasukan Virginia Utara yang tidak mau berperang melawan indian apache. Dia lebih dicemoohkan karena penemuan emasnya dan sibuk melakukan petualangan. Tapi dari mulai buku hariannya cerita ini dimulai saat dia sudah menjadi kaya raya. Ketika meninggal John Carter mewariskan semua kekayaan dan perusahaannya kepada keponakannya Ned atau Edgar Rice Burroughs. Edgar membaca buku harian pamannya. Kemudian kita baru tahu kalau planet Mars ternyata bernama Barsoom dan bumi dikenal sebagai Jasoom. Planet Mars berwarna merah karena sedang sekarat. Bukan tidak ada air dan udara, tapi bangsa zodanga terus menerus berpindah-pindah dan memangsa isi planet. Hanya bangsa Helium yang berani melawan selama ribuan tahun. Film ini sebenarnya punya tema yang berat karena berhubungan dengan pengantar pesan suci tuhan issus yang dimitoskan dengan sebutan Therns. Mahluk abadi yang menjaga semua planet agar tetap